Ade Firman Merupakan Artis Kedua Meninggal Karena Corona, Setelah Penyanyi Yopie Latul

- 15 September 2020, 18:56 WIB
Aktor Ade Firman Hakim meninggal dunia. /Instagram/@Adefirmanhakim (Dok pikiran-rakyat.com)
Aktor Ade Firman Hakim meninggal dunia. /Instagram/@Adefirmanhakim (Dok pikiran-rakyat.com) /

Kabar meninggalnya bintang yang bermain dalam film Soekarno: Indonesia Merdeka itu sontak membuat sejumlah rekan artis bersedih. Seperti yang diungkapkan artis senior Happy Salma yang mengaku sangat kehilangan sosok sahabat yang baik seperti Ade.

"Secepat itu... Semurah itu hidup ini. Karibku, terang jalanmu," tulis Happy Salma dalam akun media sosialnya.

Baca Juga: Rp32 Juta Dikumpulkan dari 718 Pelanggar Protokol Kesehatan di Kota Bogor

Ade Firman menjadi artis Indonesia kedua yang meninggal karena Covid-19 setelah musisi Yopie Latul.

Ade Firman sendiri mengawali karirnya didunia hiburan tanah air dengan menjadi finalis Abang None Jakarta dari perwakilan Jakarta Barat 2008 lalu. Karir bintangnya mulai muncul setelah dirinya main dalam film Bebek Belur ditahun 2010 lalu.

Sejumlah film layar lebar pun sempat dibintanginya seperti Guru Bangsa: Tjokroaminoto (2015), lalu film Ayah Menyayangi Tanpa Akhir (2015), Bid'ah Cinta (2017), Night Bus (2017). Bahkan di tahun 2017 dirinya sempat masuk dalam nominasi Pemeran Pembantu Pria Terpuji Kategori Film di Festival Film Bandung 2017.***

Halaman:

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah