Ini Penyebab Lagu 'September Ceria' Terngiang, James: Karena Saya dan Vina Panduwinata Sama Lahirnya

- 2 September 2020, 11:01 WIB
Vina Panduwinata penyanyi yang membawakan lagu September Ceria. (Instagram/@vinaconcertscvp)
Vina Panduwinata penyanyi yang membawakan lagu September Ceria. (Instagram/@vinaconcertscvp) /

ISU BOGOR - James F Sundakh pencipta lagu September Ceria ternyata punya cerita tersendiri alasan lagu yang dinyanyikan Vina Panduwinata ini selalu terngiang. Khususnya di kalangan kawula muda yang sedang kasmaran di era 90-an.

"Seluruh dunia merasakan perubahan pada bulan September. Negara yang empat musim, biasanya pada bulan September masuk ke musim gugur,"

"Kemudian yang di bagian selatan musim semi, dan negara tropis seperti kita biasanya akan masuk musim hujan," ujar Sundakh dikutip IsuBogorcom dari Antara, Maret lalu.

Dia katakan itu dalam peluncuran album kompilasi yang dimotori Music Factory dan Seno M Hardjo, di Jakarta, Senin 2 Maret 2015. Album itu berisikan lagu-lagu terbaik Sundakh dengan Oddie Agam.

Baca Juga: Kabar Terbaru Soal BLT Tahap 2 bagi Peserta BPJS Ketenagakerjaan, Menaker: Minggu Ini Juga Bisa Cair

Produser album itu, Hardjo, mengatakan, lagu-lagu itu akan dibawakan musisi muda bertalenta. Dia juga menantang kedua pencipta lagu itu untuk berkreasi menciptakan satu lagu baru lagi.

Bagi Sundakh, cuaca yang berubah menjadi lebih sejuk itu sangat menyenangkan, terutama untuk menciptakan lagu. "Kalau bikin lagu pada bulan itu, terasa tidak capek. Sama kaya haus langsung minum," kata dia.

Dia menilai momentum September Ceria itu meluncur ke publik juga sangat prima. Lagu September Ceria sangat populer karena penyanyi, pencipta lagu, dan produsernya tepat, plus waktunya tepat.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjan Tahap 2 Cair Hari Ini, Pekerja dengan Bank BCA dan Swasta Lainnya Juga Dapat

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x