UPDATE: Kasus Positif Covid-19 Bertambah Jadi 529 Orang, Bima Arya: Bogor Menuju Zona Merah

- 26 Agustus 2020, 17:12 WIB
Ilustrasi covid-19. (Pixabay)
Ilustrasi covid-19. (Pixabay) /Pixabay

ISU BOGOR - Jumlah kasus positif di Kota Bogor kembali bertambah 14 orang dalam sehari, Rabu 26 Agustus 2020. Sehingga total kasus positif Covid-19 di Kota Bogor mencapai 529 orang, terdiri dari 29 meninggal, selesai isolasi/sembuh 316 orang dan masih sakit/positif aktif 184 orang.

Dari yang masih sakit itu, Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menegaskan didominasi oleh kasus penularan transmisi lokal yakni klaster keluarga atau rumah tangga.

Wali Kota Bogor, Bima Arya mengajak para pemuda yang tergabung dalam komite nasional pemuda indonesia untuk sama-sama niatkan memberikan kontribusi memenangkan pertarungan melawan Covid-19. Sebab, jika ini terus terjadi akan mengakibatkan Lost Generation.

Baca Juga: Daftar Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Kota Bogor Hari Ini, Bawang Merah dan Putih Naik Rp20 Ribu

"Situasi ini sangat tidak mudah, di Bogor saat ini menuju zona merah karena kasus Covid-19 naik, sedangkan kesadaran masyarakat menurun. Ini bahaya sekali. Untuk itu mari kita menangkan pertarungan ini," katanya.

Ia menyebutkan, transmisi lokal saat ini mulai menyebar. Bahkan, hampir 45 keluarga di Kota Bogor menimbulkan kasus menular ke 180 orang lebih.

"Itulah yang terjadi. Sebelumnya penularan itu dari luar (imported case), tentunya kondisi ini berpengaruh pada pertumbuhan ekonomi," sebutnya.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Cair Akhir Agustus, Cek Lagi Apa Sudah Memenuhi Syarat Nomor 4 Ini

Sebab, kata dia, pertumbuhan ekonomi kata Bima Arya, saat ini luar biasa mengkhawatirkan. Indonesia minus 5,3 persen di kuartal II. Jika kuartal III dan IV masih minus bisa saja ke jurang resesi.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah