Kabut Tebal di Kawasan Puncak Bogor, Pengendara Harap Berhati-hati

7 Februari 2021, 11:32 WIB
Tangkapan layar dari akun @bogor24update /bogor24update/instagram

ISU BOGOR - Kabut tebal menyelimuti kawasan Puncak, Cisarua, Bogor, Minggu 7 Februari 2021. Akibatnya jarak pandak terbatas, dan pengendara diminta untuk berhati-hati.
 
Video kondisi kabut tebal di kawasan puncak, seperti terlihat pada postingan akun instagram @bogor24update. Dari video terlihat kabut yang sangat tebal, dan jarak pandang pun terbatas. Sejumlah kendaraan terlihat memutar balik.
 
"Suasana di Puncak, Cisarua Bogor, Minggu 7 Februari 2021.
Kabut tebal menyelimuti dan mengurangi jarak pandang. Harap berhati-hati. Banyak mobil berputar arah karena jarak pandang terganggu," tulis @bogor24update dalam postingannya.
 
Baca Juga: Sempat Siaga 3, Ketinggian Air di Bendung Katulampa Kembali Normal pada Minggu Siang, 7 Februari 2021
 
Kondisi cuca di wilayah Puncak memang memiliki potensi hujan dan kabut tebat. Data dari BMKG, wilayah Bogor dan sekitarnya berpotensi hujan dari pagi, siang dan malam hari.
 
Baca Juga: Terjaring Razia Ganjil Genap Kota Bogor, Mini Cooper Ayu Ting Ting Bikin Warganet Salfok : Mini Cooper Legend
 
"Masih berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pukul 09.15 WIB di wilayah Megamendung dan sekitarnya. Dan dapat meluas ke wilayah Cisarua, Ciawi dan sekitarnya. Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 11.15 WIB," begitu data BMKG seperti rilis di laman resmi BMKG.***

Editor: Iyud Walhadi

Tags

Terkini

Terpopuler