Sandiaga Susul Prabowo Jadi Menteri, Warganet Ingat Pilpres: Buy 1 Get 2, Ngapain Pemilu

23 Desember 2020, 09:57 WIB
Poster pasangan nomor urut 1 dan 2 Calon Presiden dan Wakil Presiden saat Pilpres 2019.* /Twitter @QarisT

ISU BOGOR - Ditunjuknya Sandiaga Salahuddin Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) menuai reaksi beragam dari sejumlah kalangan. Bahkan, nama Sandiaga Uno paling sering diperbincangkan dibandingkan 5 menteri lainnya.

Tak sedikit yang menganggap reshuffle kabinet ini sebagai pengalihan isu. Ada pula yang menjadikannya sebagai jokes persaingan Pemilu Presiden (Pilpres) 2019 sebagai promosi buy 1 get 2.

Sebab, dengan masuknya Sandiaga menyusul Prabowo Subianto sebagai menteri dianggap sebagai bagian dari 'drama' transaksi jual beli sebuah barang.

Baca Juga: CEK Harta Kekayaan 6 Menteri Baru Jokowi, Sandiaga Terkaya dan Yaqut Cholil Tak Punya Hutang

Saat Pilpres 2019, Prabowo-Sandiaga adalah Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 2. Sedangkan Jokowi-Ma'ruf nomor urut 1. Pilpres dimenangkan Jokowi-Ma'ruf.

"Buy 1, Get 2," ungkap warganet @qarisT. Ada juga warganet yang menyebutnya, ini adalah solusi terbaik dan perlu diapresiasi.

"Disatu sisi jokowi keren sih merangkul dan menunjuk putra-putra terbaik bangsa untuk di tempatkan dijajaran pemerintahan nya, bahkan yg dulunya rival beliau sekalipun.

Tapi di sisi lain kekuatan oposisi jadi semakin melemah, takutnya kontrol terhadap pemerintah jadi semakin berkurang," komentar @DaviStariany_.

Baca Juga: Sandiaga Menteri Kemenparekraf, Bima Arya: Sebagai Sahabat, Selamat Manjalankan Tugas

Bahkan ada warganet yang menyebutnya pertarungan sengit di masa kampanye Pilpres 2019 ini menjadi klimaks dari perseteruan yang berakhir dengan bahagia. "Happy Ending," tulis @gigihazhar. "Ngapain pemilu,"

 

Namun ada juga tim sukses Jokowi-Ma'ruf yang kecewa karena menganggap percuma perjuangan berdarah-darah di masa kampanye Pilpres 2019, pada akhirnya harus berujung dengan happy ending dengan dirangkulnya pasangan Prabowo-Sandi sebagai menteri.

Mantan Juru Bicara TKN Jokowi-Ma'ruf, Irma Suryani Chaniago menanggapi sinis masuknya nama mantan calon wakil presiden (cawapres) itu dalam kabinet.

Baca Juga: Sandiaga Uno Lulus Ujian Doktor dengan Predikat Cum Laude, Jangan Bangga Dulu, Ini Artinya

"Ada nama Sandiaga Uno ikut masuk, artinya percuma kemarin saya dan teman-teman koalisi berdarah-darah di pilpres," ungkapnya.***

 

Editor: Iyud Walhadi

Tags

Terkini

Terpopuler