Buka Tutup Berlaku di Jalur Puncak Hari Ini Minggu 18 Juni 2023, Cek Jadwal One Way Sebelum Berangkat!

- 18 Juni 2023, 11:06 WIB
Sistem buka tutup arah berlaku di Jalur Puncak hari ini, Minggu, 18 Juni 2023.
Sistem buka tutup arah berlaku di Jalur Puncak hari ini, Minggu, 18 Juni 2023. /Isu Bogor/Citizen lokal/Aqhoey Poentjak

ISU BOGOR - Kebijakan buka tutup arah atau one way kembali diberlakukan oleh Sat Lantas Polres Bogor di Jalur Puncak pada hari ini, Minggu, 18 Juni 2023, yang mana bertepatan dengan weekend.

Oleh sebab itu, pengguna jalan yang akan melintasi Jalur Puncak Bogor pada hari ini mesti menyesuaikan waktu keberangkatan dengan jadwal buka tutup arah.

Berdasarkan jadwal yang kerap diberlakukan oleh polisi, pagi adalah waktu terbaik bagi pengguna jalan untuk melaju ke arah Puncak di Jalur Puncak Bogor.

Baca Juga: Info Buka Tutup Jalur Puncak Hari Ini Minggu 18 Juni 2023, Cek Jadwal One Way Berikut!

Sebab, dalam pelaksanaannya, polisi akan memberlakukan sistem satu arah ke Puncak terlebih dahulu untuk memberi ruang bagi kendaraan yang masuk.

Kemudian, pada siang hari, barulah polisi menerapkan kebijakan satu arah ke bawah, yakni dari Puncak menuju Jakarta.

Adapun jadwal lengkapnya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Ada Buka Tutup di Jalur Puncak Hari Ini Sabtu 17 Juni 2023, Cek Jadwal One Way Sebelum Berangkat!

1. Satu arah ke Puncak: mulai pukul 08.00 - 12.00 WIB (situasional)

2. Satu arah ke Jakarta: mulai pukul 13.00 - 16.00 WIB (situasional)

3. Normal dua arah: menyesuaikan waktu penerapan satu arah

Kendati demikian, jadwal di atas bisa berubah sewaktu-waktu lantaran menyesuaikan dengan situasi dan kondisi lalu lintas.

Baca Juga: Live Streaming Semifinal Badminton Indonesia Open 2023 Hari Ini Sabtu 17 Juni 2023, Cek iNews TV dan MNCTV!

Polisi mengimbau pengguna jalan untuk menaati peraturan lalu lintas dan tetap berhati-hati saat berkendara.

Selain buka tutup, polisi juga memberlakukan sistem ganjil genap di Jalur Puncak guna meminimalisir volume kendaraan yang masuk.***

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah