Darwin Nunez Tampil Impresif setelah Sebelumnya Dicap Gagal, Legenda Liverpool Ini Beri Pujian

- 16 November 2022, 16:56 WIB
Darwin Nunez Tampil Impresif setelah Sebelumnya Dicap Gagal, Legenda Liverpool Ini Beri Pujian
Darwin Nunez Tampil Impresif setelah Sebelumnya Dicap Gagal, Legenda Liverpool Ini Beri Pujian /Instagram Darwin Nunez

ISU BOGOR - Darwin Nunez tampil impresif ketika Liverpool menghadapi Tottenham Hotspur dan Southampton di Liga Inggris. Padahal awal kedatanganya dia dicap gagal oleh banyak pihak karena performanya.

Nunez mendapatkan pujian dari John Aldridge yang merupakan legenda Liverpool.

Pada pertandingan melawan Tottenham, Nunez tampil impresif dengan mencetak satu assist untuk Salah. Pada laga tersebut dia juga menciptakan banyak peluang.

Baca Juga: Ralf Rangnick Tanggapi Komentar Panas Cristiano Ronaldo yang Merendahkan Dirinya

Terbaru, ketika Liverpool menghadapi Southampton, Nunez sukses mencetak dua gol untuk kemenangan The Reds.

Awal kedatanganya, Nunez tampil buruk dan adaptasinya yang terhambat karena kartu merah yang didapat. Dia dianggap pembelian gagal dengan harga mahalnya yang mencapai 75 juta Euro dari Benfica.

Penampilan impresifnya kini mulai membungkam kritik yang datang padanya. Nunez sukses mencetak lima gol dan dua assist di dalam 10 partai pertamanya di Liga Inggris.

Baca Juga: Heboh Cristiano Ronaldo Akan Dilepas Manchester United, Agen sang Pemain Mulai Dekati Klub Lain

John Aldridge mengatakan bahwa dia menyukai gaya bermain Nunez, bahkan saat masih bermain untuk Benfica.

"Saya selalu menyukai gerakan Nunez bahkan ketika dia masih bermain untuk Benfica dan hal yang membuat saya terkesan olehnya baru-baru ini adalah dia bermain diluar posisinya," ujar Aldridge.

Aldridge juga kagum dengan penyesuaian cepat Nunez yang dipaksa untuk bermain di posisi Mane dulu.

Baca Juga: Bayern Munchen Optimistis Raih Trebel Winner Musim Ini, No Lewandowski No Problem!

"Dia seorang penyerang tengah tetapi dia diminta untuk melakukan peran Sadio Mane," terang Aldridge.

"Dia membutuhkan beberapa pertandingan untuk membiasakan diri, tetapi melawan Tottenham dan Southampton dia brilian," ujarnya.

"Ini bukan peran yang mudah untuk dimainkan karena anda juga harus melindungi Andy Robertson tetapi Darwin telah melakukanya dengan sangat baik, yang merupakan bonus karena itu bukanlah posisi alaminya," imbuhnya.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan AC Milan, Liverpool, dan Arsenal di Dubai Super Cup dalam Jeda Piala Dunia 2022

Aldridge memprediksi Liverpool akan mempunyai lini depan yang mengerikan dengan varisasinya ketika Diaz dan Jota saat kembali dari cederanya.

"Ketika Diaz dan Jota kembali Darwin mungkin bisa kembali ketengah atau dimanapun. dia memberi Jurgen lebih banyak variasi dalam serangan dan itu kabar baik untuk Liverpool," terang legenda Liverpool tersebut.***

 

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah