Tabrakan Beruntun di Jalur Puncak Bogor, Mobil Box Tabrak 9 Kendaraan dan Kios di Ciliwung

23 Januari 2024, 13:38 WIB
Tabrakan beruntun di Jalur Puncak Bogor. /Foto/warga lokal/

ISU BOGOR - Tabrakan beruntun antara mobil box dan sejumlah kendaraan di depannya terjadi di tikungan Ciliwung, Jalur Puncak Bogor, pada Selasa, 23 Januari 2024.

Dalam video yang beredar di media sosial, tampak sejumlah kendaraan, mulai dari angkot, mobil, dan truk mengalami kerusakan akibat tabrakan tersebut.

Menurut informasi dari Kepala Desa Tugu Selatan Eko Windiana, dalam tabrakan beruntun tersebut, mobil box menyeruduk 9 kendaraan.

"Ada enam mobil, tiga motor, korban belum diketahui," jelas Eko di lokasi kejadian.

Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Puncak Bogor, Mobil Box Tabrak Kios di Tikungan Ciliwung

Sebagaimana yang disampaikan oleh Eko, belum ada informasi lebih lanjut terkait korban dalam kecelakaan tersebut.

Dalam video yang viral, terdengar seorang warga mengatakan bahwa ada korban dalam peristiwa itu, namun belum ada keterangan lebih lanjut.

Diketahui, mobil box yang mengangkut air mineral kemasan menabrak sejumlah kendaraan yang ada di depannya.

Setelah itu, mobil box yang melaju dari arah puncak tersebut menabrak kios yang berasal di sisi Jalan Raya Puncak, Ciliwung.

Di lokasi kejadian, tampak beberapa kendaraan mengalami kerusa di bagian depan lantaran tertabrak oleh mobil box.

Hingga berita ini naik, belum ada keterangan lebih lanjut terkait jumlah korban jiwa dalam tabrakan beruntun tersebut.***

Editor: Mutiara Ananda Hidayat

Tags

Terkini

Terpopuler