Dari Depok Sampai Bakauheni Rasakan Gempa Banten Siang Ini

- 7 Juli 2020, 12:35 WIB
Tangkapan layar info grafis Gempabumi Rangkas Bitung, Banten
Tangkapan layar info grafis Gempabumi Rangkas Bitung, Banten /Linna Syahrial

 


ISU BOGOR - Kota Depok sampai Bakauheni merasakan Gempabumi berkekuatan 5,4 magnitudo mengguncang Kecamatan Rangkas Bitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Selasa, 7 Juli 2020 pukul 11.44 WIB.

 

Menurut informasi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui laman bmkg.go.id yang gempa terjadi di 18 kilometer Barat Daya 6.69 LS, 106.14 BT membuat sebanyak 14 titik daerah ikut bergetar atas gempa tersebut.

Dengan kedalaman gempa mencapai 82 kilometer, namun tidak berpotensi Tsunami.

BMKG mengimbau, bahaya adanya gempabumi susulan atas kejadian ini.

Berikut daftar 14 daerah tersebut:

III-IV Lebak
III Cihara
III Rangkasbitung
III Bayah
III Pandeglang
III Malingping
III Cibeber
III Banjarsari
III Sukabumi
II-III Jakarta
II-III Depok
II-III Bandung
II Tangerang Selatan
II Bakaheuni

 

Hingga berita ini disiarkan, belum ada konfirmasi dampak yang terjadi berupa kerusakan atau korban secara resmi dari pemerintah setempat.***

Halaman:

Editor: Linna Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x