Tracing Pejabatnya Meninggal Akibat Covid-19, Ridwan Kamil Kali Ketiga Jalani Swab Test

- 3 Juli 2020, 18:34 WIB
Ridwan Kamil mengecek tes covid-19 yang dilakukan oleh punggawa Persib Bandung.
Ridwan Kamil mengecek tes covid-19 yang dilakukan oleh punggawa Persib Bandung. /RIO RIZKY PANGESTU/PIKIRAN RAKYAT

ISU BOGOR - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil terpaksa harus kembali menjalani swab test setelah M Solihin yang menjabat sebagai Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi meninggal dunia akibat positif Covid-19 di RS Borromeous, Kota Bandung, pada 1 Juli 2020 lalu.

"Tentu dengan protokol Covid-19 maka dinas Kelautan Perikanan dan lain-lain kami melakukan tracing dan testing hasilnya belum keluar," ujar Ridwan Kamil dalam jumpa pers seperti di kutip IsuBogor.com dari Pikiran-Rakyat.com di Gedung Pakuan, Bandung, Jawa Barat Jumat 3 Juli 2020.

Menurut Kang Emil begitu biasa disapa, selain orang-orang yang berada di lingkungan mendiang Solihin, juga mengaku sudah menjalani test swab. "Dan saya sendiri satu hari pada saat mendengar beliau memang terpapar Covid-19 juga melakukan swab yang ketiga kali dan hasilnya Alhamdulillah masih negatif," ujar dia.

Baca Juga: Emil Sebut Penularan Covid-19 Kota Bogor Terendah, Tapi Bima Arya 'Perpanjang' PSBB Jadi Pra AKB?

Dalam kesempatan itu, Kang Emil juga kembali mengutarakan duka citanya terhadap kepergian M Solihin. "Kami sangat berduka, putra terbaik kami di lingkungan Pemprov berpulang. Beliau bagi kami itu pahlawan karena yang menyiapkan BPSDM dari nol sampai bisa menyembuhkan ratusan pasien itu dapat pulih ya. Saya sangat kehilangan," ujarnya.

Sebelumnya, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jawa Barat Daud Achmad menyebut almarhum Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Muhamad Solihin positif terpapar Covid-19.

Ia menyampaikan sebelum meninggal pada 26 Juni 2020 Solihin mengalami demam. Ia lalu dirawat di rumah sakit dengan prosedur penanganan pasien Covid-19. Pada 27 Juni 2020, Solihin menjalani tes swab. Pada 29 Juni 2020 ia dinyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: Suasana Covid-19, Kementan Wanti-wanti Atur Jarak Panitia Pemotongan Hewan Kurban

"Saat itu, menjalani tindakan dengan SOP Covid-19, seperti tes thorax. Hari Senin 29 Juni 2020, hasil swab keluar dan hasilnya positif (Covid-19)," ucap Daud, saat dikonfirmasi wartawan lewat ponsel, Kamis 2 Juli 2020.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x