Masya Allah, 40 Orang India Terancam Meninggal, Terendam Lumpur Selama 36 Jam

- 24 Juli 2021, 15:25 WIB
Ilustrasi banjir yang terjadi di negara bagian Maharastra, India.
Ilustrasi banjir yang terjadi di negara bagian Maharastra, India. /PIXABAY

ISU BOGOR - Negara bagian Maharashtra dilanda hujan monsum yang terderas selama 4 dekade, menyebabkan warganya terjebak dalam lumpur.

Tim evakuasi hampir putus asa mengeluarkan korban banjir dalam kondisi hidup karena sudah terendam selama 36 jam.


"Sekitar 40 orang masih terjebak. Kemungkinan menyelamatkan mereka hidup-hidup sangat tipis karena mereka telah terjebak dalam lumpur selama lebih dari 36 jam," kata pejabat yang menolak disebutkan namanya karena tidak berwenang berbicara kepada media.

Baca Juga: Galau, Lonjakan Penyebaran Covid-19 Buat Ekspor Vaksin Sputnik V Rusia ke India Terhambat

Tim penyelamat di India berjuang melalui lumpur tebal dan puing-puing pada hari Sabtu untuk mencapai puluhan rumah yang terendam.

Jumlah korban tewas akibat tanah longsor dan kecelakaan yang disebabkan oleh hujan monsun pun naik menjadi 125 orang.

Para ahli menyebut, negara bagian Maharashtra dilanda hujan terberat pada Juli 2021 dalam empat dekade Hujan yang berlangsung beberapa hari ini.

Kondisi ini telah mengancam kehidupan ratusan ribu orang, sementara sungai-sungai besar pun bersiap meluap.

Baca Juga: Suho EXO Berkunjung Ke India Alami Kejadian Lucu Mengira Seorang Penggemar Mengenalnya

Halaman:

Editor: Chris Dale

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x