Laser 'Berani Jujur Pecat' di Gedung KPK oleh Greenpeace Berujung Dilaporkan ke Polisi

- 19 Juli 2021, 22:44 WIB
Laser 'Berani Jujur Pecat' di Gedung KPK oleh Greenpeace Berujung Dilaporkan ke Polisi
Laser 'Berani Jujur Pecat' di Gedung KPK oleh Greenpeace Berujung Dilaporkan ke Polisi /Jurnal Soreang /PMJ

ISU BOGOR - Laser 'Berani Jujur Pecat' di gedung Kantor Pemberantasan Korupsi (KPK) yang dilakukan oleh Greenpeace pada 28 Juni 2021 malam hari berujung dilaporkan ke polisi oleh pihak KPK.

"Terkait peristiwa penyinaran laser ke arah Gedung KPK pada tanggal 28 Juni 2021 sekitar pukul 19.05 WIB oleh pihak eksternal, benar," kata Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikri dalam keterangannya, Senin 19 Juli 2021.

Ia mengatakan, KPK melalui Biro Umum telah melakukan koordinasi dan pelaporan kepada Polres Jakarta Selatan.

Baca Juga: Kubu Penyerang BEM UI dan Leon Alvinda Terlihat Jelas, Donal Fariz: Mereka Aktif Goreng Isu Taliban KPK

Hal itu dilakukan KPK karena pihaknya merasa terganggu dengan penyinaran laser tersebut.

Ali menyebut, saat itu petugas keamanan KPK dan pengamanan obyek vital Polres Jakarta Selatan yang berjaga di Gedung KPK telah melarang dan mengingatkannya agar tidak melakukan aksi tersebut.

"Pelaporan tersebut karena kami menilai telah ada potensi kesengajaan melakukan gangguan ketertiban dan kenyamanan operasional perkantoran KPK sebagai objek vital nasional yang dilakukan oleh pihak eksternal dimaksud," ungkap Ali.

Baca Juga: BEM SI Serukan Aksi Pekan Melawan, 'Serangan' Laser di Gedung KPK Jadi Pembukanya

Saat ini pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada pihak Polres Jakarta selatan untuk menindaklanjutinya.

Halaman:

Editor: Aulia Salsabil Syahla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x