Perang Saudara Terjadi di Afganistan, Tentara Lawan Taliban yang Menyusup ke Desa

- 12 Juli 2021, 20:32 WIB
AS Hengkang, Pasukan Rusia di Pangkalan Militer Tajikistan Bersiap Masuk Afganistan Kapan Saja
AS Hengkang, Pasukan Rusia di Pangkalan Militer Tajikistan Bersiap Masuk Afganistan Kapan Saja /Sputniknews

ISU BOGOR - Tentara Afganistan bersiaga melawan kelompok Taliban yang mulai menyusup ke kota-kota hingga desa.

Para tentara mengadakan doa bersama secara singkat di jalan raya yang sepi pada Minggu, 11 Juli 2021 sebelum bertempur melawan Taliban.

Dikutip dari Reuters, Taliban telah menyerang tentara dan polisi Afganistan beberapa jam sebelum tentara bersiaga.

Baca Juga: China Tentang 23 Entitas Perdagangan Masuk Daftar Hitam AS, Ini Langkah yang Akan Diambil

Ketika bersiaga bertempur setelah diserang, tentara Afganistan hanya menemukan bahwa Taliban telah menghilang ke dalam kegelapan meninggalkan beberapa warga sipil dan tentara yang terluka.

"Kami menerima laporan bahwa musuh telah menyusup ke sini dan ingin menggulingkan distrik itu," Mayor Mohammad din Tasir, seorang anggota unit pasukan khusus yang ditempatkan di bekas benteng Taliban di Kandahar, mengatakan kepada Reuters setelah operasi tersebut.

Dilaporkan ada 300 pejuang Taliban hadir di daerah itu, akan tetapi kenyataaan telah menghilang.

"Sayangnya, apa yang kami dengar di laporan dan apa yang kami lihat di tempat kejadian tidak sesuai," kata Tasir.

Tasir mengatakan pengakuan Taliban yang mengklaim mengusai 85 persen daerah-daerah di negeranya tidak sesuai kenyataan.

Halaman:

Editor: Chris Dale

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x