IPB University Terima 1.540 Calon Mahasiswa Baru dari 19.965 Pendaftar SBMPTN 2021

- 15 Juni 2021, 09:28 WIB
Gedung Andi Hakim Nasution, IPB University.
Gedung Andi Hakim Nasution, IPB University. /IPB

ISU BOGOR - IPB University menerima 1.540 calon mahasiswa baru dari 19.965 pendaftar jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN). Hal tersebut berdasarkan pengumuman SBMPTN pada Senin, 14 Juni 2021.

Sebelumnya, IPB University telah menerima 1.933 calon mahasiswa baru calon mahasiswa baru melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) yang diumumkan pada Senin, 22 Maret 2021 lalu.

Calon mahasiswa baru IPB University dari jalur SBMPTN wajib melakukan registrasi online melalui https://registrasi.admisi.ipb.ac.id/.

Baca Juga: Ciptakan Banyak Peluang, Argentina Hanya Bermain Imbang Lawan Chile

Pengisian formulir secara online dibuka dari tanggal 15-19 Juni 2021. Persyaratatan registrasi online dapat dilihat melaui Surat Rektor yang diunduh dari laman registrasi.admisi.ipb.ac.id.

Calon mahasiswa yang sudah mengisi formulir akan diarahkan untuk mengunduh tagihan Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang bisa diakses pada 2 Juli 2021.

Sementara, pembayaran UKT dapat dilakukan pada 5-8 Juli 2021. Calon mahasiswa baru yang sudah melengkapi seluruh berkas dan sudah membayar UKT berhak mengikuti perkuliahan secara daring yang akan dimulai pada 16 Agustus 2021 mendatang.

Baca Juga: Ini yang Harus Dilakukan Setelah Lolos di IPB University Jalur SBMPTN

Bagi calon mahasiswa baru yang mengalami kendala dalam pengisian formulir, dapat mengajukan keluhan di https://halo.admisi.ipb.ac.id.

Halaman:

Editor: Aulia Salsabil Syahla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x