Dalam Sidang, Habib Rizieq Sebut Nama Gubernur Anies

- 14 April 2021, 07:58 WIB
Situasi persidangan online Habib Rizieq. Sidang Rizieq Shihab dipaksa virtual, pengacara mengadu ke DPR. Taktis menilai ada kejanggalan di balik pemaksaan sidah virtual Habib Rizieq.
Situasi persidangan online Habib Rizieq. Sidang Rizieq Shihab dipaksa virtual, pengacara mengadu ke DPR. Taktis menilai ada kejanggalan di balik pemaksaan sidah virtual Habib Rizieq. /ANTARA/Dhemas Reviyanto.

ISU BOGOR - Habib Rizieq Shihab (HRS) menyampaikan salam pada Gubernur DKI Anies Baswedan dan Kepala BNPB Doni Monardo. Bahkan, Rizieq yang sudah berstatus terdakwa kasus kerumunan Petamburan dan Megamendung Bogor, juga mengucapkan terima kasih kepada kedua pejabat Negara tersebut.

Hal itu dilontarkan ketika Rizieq bertanya kepada mantan Walikota Jakarta Pusat Bayu Meghantara dan Direktur Pengelolaan Logistik & Peralatan BNPB Rustian SSI dalam sidang di PN Jaktim, Senin 12 . Awalnya, HRS bertanya kepada Rustian tentang bantuan BNPB.

HRS bertanya apa benar bantuan pemberian 10 ribu masker medis, masker kain 10 ribu, hand sanitizer 1.000 botol, dan rapid test antigen 30 ribu dikirim oleh Jenderal Doni Monardo selaku Kasatgas Penanganan Covid-19 dan Kepala BNPB. Rustian pun mengamini itu. Rustian mengatakan alasan BNPB memberikan itu untuk memutus penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Selama Ramadan KAI Perbolehkan Makan dan Minum di Commuter Saat Berbuka

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jakarta Hari Ini, 14 April 2021

“Di BAP, Anda menyatakan kenapa BNPB memberikan bantuan di situ, Anda jawab untuk memutus rantai penyebaran COVID?” tanya HRS dalam sidang dan dijawab ‘betul’ oleh Rustian. Kemudian, Rizieq pun menanggapi itu dengan menitip salam untuk Doni Monardo.

“Karena itu, saya ucapkan terima kasih ke Pak Rustian. Salam buat Pak Doni Monardo yang juga punya perhatian dalam acara Petamburan, kerja sama untuk mencegah terjadinya penyebaran Covid,” kata Habib Rizieq Selasa 13 April 2021.

Bukan hanya kepada Doni Monardo, Habib Rizieq juga berterima kasih kepada Anies Baswedan. Alasannya sama. Anies dianggap peduli terhadap acara di Petamburan.

Baca Juga: Meski Kalah, Chelsea Lolos Tiket Semifinal Liga Champions

Halaman:

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x