Pangeran Philip Wafat, Jokowi Sampaikan Duka Cita Dalam Bahasa Inggris

- 10 April 2021, 14:14 WIB
Presiden Jokowi
Presiden Jokowi /Tangkapan layar YouTube @SekretariatKepresidenan

ISU BOGOR - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) ikut menyampaikan duka cita untuk Pangeran Philip yang meninggal di Kastil Windsor, Inggris, Jumat 9 April 2021.

Ucapan duka cita untuk Duke of Edinburgh itu disampaikan dalam bahasa Inggris di akun media sosial twitter Presiden Jokowi pada Sabtu, 10 April 2021.

"My deepest condolences on the passing of HRH Prince Philip, the Duke of Edinburgh. Our thoughts and prayers are with Her Majesty Queen Elizabeth II, the Royal Family and the British people in this time of sorrow," tulis Jokowi.

Baca Juga: 6 Fakta Pemakaman Mendiang Pangeran Philip yang Masih Misterius

Baca Juga: Pangeran Philip Wafat, Ulang Tahun Pernikahan ke-16 Pangeran Charles Berubah Suram

Adapun arti dari ucapan duka cita yang disampaikan Presiden Jokowi untuk Pangeran Philip yang meninggal itu adalah saya turut berduka cita atas meninggalnya HRH Pangeran Philip, Duke of Edinburgh.

"Pikiran dan doa kami bersama Yang Mulia Ratu Elizabeth II, Keluarga Kerajaan dan orang-orang Inggris di saat kesedihan ini," ucapnya.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x