Waw, Aji Mungpung! Ada Sekitar 50 Akun Instagram Lekat Kata Prakerja, Awas Palsu

- 23 September 2020, 14:49 WIB
Tangkapan layar Instastory akun Prakerja.go.id mengenai akun palsu.
Tangkapan layar Instastory akun Prakerja.go.id mengenai akun palsu. /Linna Syahrial /Linna Syahrial

ISU BOGOR - Akun Instagram resmi program Prakerja, prakerja.go.id menginformasikan selain akun dan situs persis ejaan itu, bukan akun dan web layanan pemerintah yang sedang berupaya memberikan solusi bagi pengangguran dan pekerja yang ingin menambah keahliannya,alias palsu.

Melalui Instastory akun Instagram prakerja.go.id, diinformasikan bahwa hanya satu akun resmi program prakerja tersebut, sisanya palsu.

Akun palsu yang dimuat dalam Instasrory itu di antaranya akun Instagram kartuprakerja.go.id dan situs prakerja.id.

Sementara, hasil pantauan IsuBogor.com di Instagram, akun lainnya yang memiliki nama yang melekat kata Prakerja ada sekitar 50.

Caranya, ketiklah kata prakerja dalam pencarian di Instagram, maka selain prakerja.go.id akan banyak muncul akun-akun lainnya yang namanya lekat dengan kata prakerja.

Baca Juga: Gelombang 10 Akan Dibuka, Cari Info Pendaftaran Prakerja dari Medsos? Hati-hati Akun Penipuan

Kini informasi dibuka gelombang 10 sedang gandrung dicari masyarakat.

Perlu diketahui, informasi pembukaan pendaftaran gelombang 10 justru bukan di dalam situs saat login, jika sudah sukses mendaftar akun.

Kabar pembukaan berada di akun media sosial Instagram prakerja.go.id.

Halaman:

Editor: Linna Syahrial

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x