Usai Geruduk Kantor Luhut, Massa Aliansi Rakyat Menggugat Lancarkan Aksi di Kementerian BUMN

- 15 Februari 2022, 17:25 WIB
Massa Aliansi Rakyat Menggugat bertolak ke Kementerian BUMN.
Massa Aliansi Rakyat Menggugat bertolak ke Kementerian BUMN. /Tangkapan layar/Twitter

ISU BOGOR - Usai geruduk kantor Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, massa Aliansi Rakyat Menggugat bertolak ke Kementerian BUMN.

Hal itu diungkap oleh sejumlah massa yang terlibat dalam aksi lewat media sosial Twitter.

Tampak massa bergerak menuju Kementerian BUMN diiringi oleh aparat kepolisian untuk berjaga-jaga.

Baca Juga: Kantor Luhut Diserbu Massa Aliansi Rakyat Menggugat Siang Ini, Nicho Silalahi: Suara Rakyat Tidak...

"Dari Kemenko Marvest bergerak ke Kemen BUMN, bersama Aliansi Rakyat Menggugat," ujar akun @MariaAlcaff dkutip Isu Bogor dari Twitter, Selasa, 15 Februari 2023.

Sebelumnya, massa berkumpul di area jalan dekat gedung Kementerian Kemaritiman dan Investasi untuk melontarkan beberapa tuntutan terkait vaksinasi dan tes PCR.

Demo ini dilatarbelakangi rasa curiga massa terhadap pemerintah soal adanya bisnis vaksin dan PCR.

Baca Juga: Kantor Luhut Diserbu Massa Aliansi Rakyat Menggugat Siang Ini, Nicho Silalahi: Suara Rakyat Tidak...

Mereka menduga ada mafia vaksin dan PCR dalam lingkup pemerintahan di masa pandemi Covid-19 ini.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x