Boneka Arwah Menurut Islam, Ustaz Muhammad Faizar Tegaskan Spirit Doll Berlawanan dengan Prinsip Keimanan

- 6 Januari 2022, 20:44 WIB
Boneka Arwah Menurut Islam, Ustaz Muhammad Faizar Tegaskan Spirit Doll Berlawanan dengan Prinsip Keimanan
Boneka Arwah Menurut Islam, Ustaz Muhammad Faizar Tegaskan Spirit Doll Berlawanan dengan Prinsip Keimanan /YouTube Ustaz Muhammad Faizar Official

ISU BOGOR - Boneka arwah menurut Islam sangat jelas dan tegas berlawanan dengan prinsip keimanan. Hal tersebut diungkapkan ahli ruqyah menanggapi fenomena boneka arwah yang diadopsi sejumlah seleb.

"Hukum memiliki boneka, sebenarnya memiliki boneka untuk keperluan mainan anak-anak hukumnya boleh," katanya di Channel YouTube Muhammad Faizar Official, Kamis 6 Januari 2021.

Lebih lanjut, Ustaz Muhammad Faizar menjelaskan sebelum menjelaskan hukum boneka arwah menurut Islam, ada baiknya mengetahui hukum memiliki boneka secara umum.

Baca Juga: Heboh! Lowongan Kerja Pengasuh Boneka Arwah Bergaji Rp10 Juta, Syaratnya Siap Mental

"Karena Ummu Aisyah RA ketika masih kecil beliau punya boneka ini dijelaskan di beberapa hadis," jelas Ustaz Muhammad Faizar.

Khususnya hadist sahih Al Bukhori, dimana Aisyah RA beliau berkata: Aku pernah bermain-main dengan al banat.

"Al Banat ini sebenarnya secara bahasa artinya adalah anak-anak perempuan gitu ya.

"Tapi maksud dari Al Banat disini adalah boneka-boneka, dan beliau mainnya itu di sisi nabi Muhammad SAW," papar Ustaz Muhammad Faizar.

Baca Juga: Mbah Mijan Bongkar Sosok Dibalik Hebohnya Boneka Arwah Diadopsi Artis: Ada Influencer yang Menyukai

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x