Presiden Jokowi Bertemu Joe Biden di Skotlandia Bahas Isu Internasional, Ini Tanggapan Netizen

- 2 November 2021, 13:42 WIB
Presiden Jokowi Bertemu Joe Biden di Skotlandia Bahas Isu Internasional, Ini Tanggapan Netizen
Presiden Jokowi Bertemu Joe Biden di Skotlandia Bahas Isu Internasional, Ini Tanggapan Netizen /Twitter @jokowi

ISU BOGOR - Presiden Joko Widodo bertemu dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden di Skotlandia Senin, 1 November 2021 di sela-sela pelaksanaan KTT COP26.

Hal ini diungkapkan melalui akun Twitter resmi pemimpin negeri itu @jokowi pada Selasa, 2 November 2021 siang.

Pertemuan itu hanya berlangsung satu jam, kedua pemimpin negara itu bertukar pikiran mengenai sejumlah isu internasional.

Baca Juga: Lewat Pidato Bahasa Indonesia, Jokowi 'Sentil' Negara-negara Maju di KTT COP26 Skotlandia soal Hal Ini

Baca Juga: Lagi, Jokowi Panen Kritik Lewat Tagar 'Bapak Perhutangan' di Twitter, Warganet Kompak Singgung Ini

Baca Juga: Luhut Trending Usai Dituding Terlibat Dalam Lingkar Bisnis PCR, Warganet Kompak Singgung Hal Ini

Mulai perihal pandemi, perubahan iklim, demokrasi, hingga permasalahan Myanmar dan Afghanistan.

Presiden Jokowi menyampaikan penghargaan atas kerja sama dengan Amerika Serikat di bidang kesehatan selama pandemi.

Baca Juga: Pakai Bahasa Indonesia, Pidato Jokowi di KTT COP26 Skotlandia Curi Perhatian, Ini Kata Warganet RI

Mulai dari penerimaan stok vaksin melalui mekanisme dose-sharing hingga alat-alat kesehatan.

"Indonesia tertarik menjadi bagian dari rantai pasok global di bidang kesehatan," ujarnya.

Presiden Jokowi juga mengungkapkan bahwa ia sangat menghargai dukungan Amerika serikat atas posisi presidensi Indonesia di G20.

Sejumlah netizen membanjiri kolom komentar dalam postingan yang diunggah oleh presiden nomor satu negara Indonesia tersebut.

"Hanya satu pintar, semoga bpk Jokowi tetap sehat selalu dalam lindungan Allah SWT aamiin ya mujibbasailin,"

Baca Juga: Ferdinand Sebut Fadli Zon Tuding Prabowo dan Sandi Pengkhianat: Jadi Menteri Direjim yang Curang

"Pak tolong bilangin ke Pak Joe harga gitar Fender tolong di subsidi,"

Halaman:

Editor: Aulia Salsabil Syahla

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x