BEM SI Dapat Respon Tak Terduga dari Jokowi soal Demo 'Tahun Kedua', Ketua BEM UI: Aman, tapi...

- 24 Oktober 2021, 11:32 WIB
Kolase foto Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra dan Jokowi
Kolase foto Ketua BEM UI Leon Alvinda Putra dan Jokowi /Tangkapan layar/kanal YouTube Karni Ilyas Club/Instagram/@jokowi

"Karena Pak Jokowi juga ketika Leon membuat gambar (rapor merah) di medsos, Jokowi juga (mengatakan) terima kasih," ungkap Fadjroel dikutip Isu Bogor dari kanal YouTube Karni Ilyas Club, Minggu, 24 Oktober 2021.

"Beliau bilang terima kasih (karena) tetap ada kritik di negeri ini dan semua pihak agar menghargai mereka yang melakukan kritik," sambungnya.

Baca Juga: Usai 'Diserang' BEM SI, Jokowi Berbalik Banjir Pujian Lewat Keyword 'Apresiasi Keberhasilan Jokowi' di Twitter

Kemudian, jubir presiden itu turut menyampaikan terima kasih, lantaran aksi demo dan kritik tersebut membuktikan bahwa demokrasi masih hidup di Indonesia.

"Paling tidak menurut saya berarti demokrasi sedang baik-baik saja nih, Leon, karena ini Leon gak ke colek-colek kan, aman kan selama dua hari itu," tutur Fadjroel kepada Ketua BEM UI.

"Aman, tapi ada catatan," sahut Leon.

Baca Juga: Usai Lancarkan Demo, Mahasiswa Disebut 'Mahasewa' Bayaran oleh Sejumlah Warganet Twitter

Kendati demikian, Fadjroel kembali menegaskan jika Jokowi berterima kasih kepada para mahasiswa yang telah melancarkan aksi demo pada Kamis lalu.

"Presiden sekali lagi menyatakan terima kasih bahwa kita tetap harus menjaga demokrasi, kritik, di republik ini, karena itu temen-temen mahasiswa tetap bisa demo," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x