Siap Melawan, Rocky Gerung Sebut Rakyat Sentul Bakal Kirim Surat ke DPR Lewat Fadli Zon

- 18 September 2021, 17:03 WIB
Potret Rocky Gerung dan Fadli Zon
Potret Rocky Gerung dan Fadli Zon /Twitter/@FadliZon

ISU BOGOR - Sengketa tanah yang melibatkan PT Sentul City dengan para warga dan Rocky Gerung masih jadi buah bibir di kalangan publik.

Menurut kabar terbaru, Rocky Gerung menyatakan sebuah perlawanan bersama rakyat Sentul untuk memperjuangkan keadilan pertanahan dengan menulis surat ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) serta lembaga-lembaga terkait.

Nantinya, surat tersebut bakal di kirim ke DPR lewat tangan Fadli Zon, anggota wakil rakyat sekaligus politisi Partai Gerindra.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut PDIP 'Kebakaran Jenggot' Usai Krisdayanti Bongkar Kisaran Gaji Anggota DPR

"Itu yang akan dilakukan rakyat Sentul, yaitu akan menulis surat ke DPR, ke segala macem," ungkapnya dikutip Isu Bogor dari kanal YouTube Rocky Gerung Officual, Sabtu, 18 September 2021.

"Dan kemaren saudara Fadli Zon datang bertemu dengan mereka dan Fadli Zon janjikan bahwa dia akan proses itu," sambung dia.

Rocky Gerung pun mengajak seluruh rakyat Sentul untuk beramai-ramai tulis surat agar Fadli Zon, sebagai anggota DPR, segera bicara dengan gubernur dan lembaga-lembaga terkait ihwal masalah pertanahan yang kerap disembunyikan.

Baca Juga: Rocky Gerung Marah Dituding Sentul City Beli Tanah dari Terpidana: Waktu Gua Beli Dia Bukan Maling!

"Karena itu, rakyat tulislah surat supaya Fadli Zon sebagai anggota DPR akan bicara dengan gubernur, bicara dengab lembaga-lembaga terkait dan komisi dua tentang problem yang akhirnya terbuka," tutur pengamat politik yang notabene filsuf tersebut.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x