Rocky Gerung Cerita Naik Gunung Gede pada Tahun 1970-an: Suka Ada Rampok di Kandang Badak

- 9 September 2021, 20:14 WIB
Rocky Gerung Cerita Naik Gunung Gede pada Tahun 1970-an: Suka Ada Rampok di Kandang Badak
Rocky Gerung Cerita Naik Gunung Gede pada Tahun 1970-an: Suka Ada Rampok di Kandang Badak /Tangkapan layar YouTube Indy Stories

ISU BOGOR - Pengamat Politik Rocky Gerung bercerita tentang suasana naik Gunung Gede, Cianjur, Jawa Barat pada tahun 1970-an. Menurutnya, saat itu rawan rampok, khususnya di Pos Kandang Badak.

"Tahun-tahun segitu (naik gunung) harus siap-siap berkelahi karena suka ada rampok, biasnya di Kandang Badak itu ditunggu oleh begal-begal dari sekitar Cianjur atau Sukabumi," kata Rocky Gerung di Channel YouTube Indy Stories yang dikutip IsuBogor.com, Kamis 9 September 2021.

Lebih lanjut, Rocky Gerung mengisahkan momentum naik gunung di tahun 1970-an, khususnya di Gunung Gede, rawan begal alias rampok.

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Gunung Rinjani Terindah di Indonesia, Ini Alasannya

"Karena mereka sebagai kriminal tapi berlaga pendaki gunung, nanti kalau yang tas atau sepatu mahal, kita selalu bersiap untuk berkelahi disitu," ungkap Rocky Gerung.

Bahkan, lanjut Rocky Gerung, saat naik gunung itu harus membeli granat manggis untuk mengantisipasi jika di keroyok.

"Kalau dengan bunyi granat itu dilemparinlah ke kawah, nah itu kan dekat kawah, kandang badak yang sekarang udah banyak warung," ungkap Rocky Gerung.

Baca Juga: Kebakaran Lapas Tangerang, Rocky Gerung: Harusnya Menteri Yasonna Laoly Mundur

Rocky Gerung menyebut, suasana mendaki gunung tahun 1970-an memang cukup menyeramkan karena harus berhadapan dengan rampok.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x