Refly Harun Beberkan Alasan Anies Baswedan Selalu 'Diserang'

- 2 September 2021, 18:38 WIB
Kolase foto Refly Harun dan Anies Baswedan
Kolase foto Refly Harun dan Anies Baswedan /Tangkapan layar/Kanal YouTube Refly Harun/Instagram @aniesbaswedan

ISU BOGOR - Ahli Hukum Tata Negara, Refly Harun membeberkan alasan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang selalu 'diserang' oleh penguasa saat ini.

Menurutnya, Anies Baswedan adalah salah satu tokoh yang mengusik kemapanan oligarki istana.

"Kali ini saya bahas Anies Baswedan yang mau diinterpelasi tapi gagal. Anies Baswedan kenala menjadi penting, karena dia adalah satu dari sedikit tokoh yang mungkin mengusik kemapanan oligarki istana," ungkapnya di YouTube Refly Harun, Kamis 2 September 2021.

Baca Juga: Jika Jokowi Tak Jadi 3 Periode, Refly Harun Beberkan Skenario Ini: Pilpres Hanya Akan Pura-pura...

Ditambah lagi, lanjutnya, Anies Baswedan selalu menduduki di urutan 3 besar dalam survei calon presiden 2024.

"Ya yang lainnya mungkin belum terlihat jelas, karena berdasarkan dari hasil survei (calon presiden) dia selalu bisa menduduki di 3 besar. Prabowo, Ganjar, Anies. Anies, Ganjar, Prabowo. Atau Ganjar, Prabowo, Anies. Bolak-balik, maka dari itu dia jadi sosok yang penting untuk diperhitungkan, dipertimbangkan," bebernya.

Kemudian Refly Harun menyinggung soal pemilihan presiden (pilpres) 2024. Kata dia, jika 7 oligarki istana akan pesta pilpres, maka tidak bisa mendapatkan sosok di luar oligarki tersebut.

Baca Juga: Refly Harun Sebut Anies Baswedan Sedang 'Diincar': karena Dikhawatirkan Akan...

"Pilpres akan pura pura, kalaupun serius maka paket kabinet sudah ditentukan dari awal. Jadi, siapa pun yang kalah ya seperti sekarang ini, akan terkerut juga di kabinet yang menang, seperti Prabowo kerekrut dalam kabinet Jokowi dan kemudian menyusul Sandiaga Salahudin Uno," tuturnya.

Halaman:

Editor: Aulia Salsabil Syahla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x