6 Organisasi Mahasiswa di Jawa Tengah Geruduk Rumah Dinas Ganjar Pranowo, Tagar #MahasiswaJateng Trending

- 29 Juli 2021, 21:39 WIB
6 Organisasi Mahasiswa Jawa Tengah Geruduk Ganjar Pranowo, Tagar #MahasiswaJateng Trending.
6 Organisasi Mahasiswa Jawa Tengah Geruduk Ganjar Pranowo, Tagar #MahasiswaJateng Trending. / Dok. Jatengprov.go.id

ISU BOGOR - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo kedatangan sejumlah mahasiswa dari enam (6) organisasi berbeda di rumah dinasnya.

"Ini saya ada tamu kawan-kawan dari Cipayung, Gerakan Cipayung yang ada di Jawa Tengah," kata Ganjar Pranowo dilansir dari video yang diunggah di Twitter @ganjarpranowo, Kamis 29 Juli 2021.

"Ini kawan-kawan (mahasiswa) membuat ide gerakan 'Jateng Ayo Bangkit'," terangnya.

Baca Juga: Ki Manteb Sudarsono Meninggal, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Ungkap Duka Cita

Keenam organisasi tersebut di antaranya IMM (Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah), HMI (Himpunan Mahasiswa Islam), KAMMI (Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia), PMII (Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia), PMKRI (Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia) , dan GMNI (Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia).

"Mereka tadi ingin kontribusi ada pemikiran yang bagus (misalnya) bagaimana mendisribusikan bantuan. Mereka siap," tutur Ganjar.

Lebih lanjut dikatakannya, dari pembicaraan tersebut ada yang bahas soal telemedicine.

Baca Juga: Hadapi Proses Hukum yang Dilaporkan Roy Suryo dan UAH, Eko Kuntadhi Sibuk Jadi Relawan Ganjar Pranowo?

"Menurut saya bagus, terus kemudian ada juga istilah saya bimbingan belajar karena di dunianya pendidikan, prihatin pada kondisi dunia belajar mengajar dan siap membantu," tambah dia.

Halaman:

Editor: Aulia Salsabil Syahla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x