Perpanjangan PPKM Level 4 Timbulkan Kekacauan, Rocky Gerung: Tidak Terjadi Jika UU Kekarantinaan Diterapkan

- 26 Juli 2021, 14:57 WIB
Perpanjangan PPKM Level 4 Timbulkan Kekacauan, Rocky Gerung: Tidak Akan Terjadi Jika UU Kekarantinaan Diterapkan
Perpanjangan PPKM Level 4 Timbulkan Kekacauan, Rocky Gerung: Tidak Akan Terjadi Jika UU Kekarantinaan Diterapkan /Rocky Gerung/Instagram.com/@rocky_gerung_official

ISU BOGOR - Pengamat Politik Rocky Gerung menyebut perpanjangan PPKM level 4 hanya menimbulkan kekacauan. Menurutnya kekacauan tidak akan terjadi jika pemerintah sejak awal menerapkan Undang-undang (UU) Kekarantinaan.

"Keadaan ini sebetulnya bisa dihindari kalau pemerintah satu kali terapkan Undang-undang Kekarantinaan (Kesehatan)kan selesai beres, mau 20 jam dirumah, orang bisa senang-senang," ungkapnya dalam channel YouTube Rocky Gerung official, Senin 26 Juli 2021.

Jadi, lanjut Rocky Gerung, biaya untuk kegiatan penertiban itu lebih besar akhirnya daripada membeli makan rakyat melalui Undang-undang Karantina.

Baca Juga: Kritik Jokowi soal PPKM Level 4 Diperpanjang, Rocky Gerung: Kekacauan Pasti Terjadi

"Nah ini keadaan yang berisik aja itu, akhirnya orang setiap kali presiden bicara, orang anggap udah nggak ada gunanya, jadi bukan dibalas pujian, dengan ketaatan, justru dibalas dengan meme," ucap Rocky Gerung.

Bahkan, hal tersebut, kata Rocky Gerung bisa membuat bingung Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan karena banyak kerumitan dan terpenting taati saja.

"Masalahnya orang bingung dengan perubahan istilah-istilah itu, jadi satu paket lagi dengan presiden yang tidak mau ambil risiko untuk melayani perintah undang-undang untuk melakukan karantina," ungkap Rocky Gerung.

Baca Juga: Presiden Jokowi Perpanjang PPKM Level 4 hingga 2 Agustus 2021, Ini Aturan Terbarunya

Terkait dengan itu, Rocky Gerung menyayangkan Presiden Jokowi justru malah sibuk mondar-mandir mencari alasan mengecek ketersediaan obat ke apotik-apotik.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x