dr Terawan Sebut Dunia Sepakat Vaksin Nusantara Akan Akhiri Pandemi Covid-19

- 19 Juli 2021, 20:50 WIB
dr Terawan Sebut Dunia Sepakat Vaksin Nusantara Akan Akhiri Covid-19
dr Terawan Sebut Dunia Sepakat Vaksin Nusantara Akan Akhiri Covid-19 /Tangkapan Layar YouTube RSPAD Gatot Soebroto Presidential Hospital

ISU BOGOR - Eks Menteri Kesehatan (Menkes) Republik Indonesia dr Terawan Agus Putranto mengatakan bahwa Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto yang merupakan rumah sakit kepresidenan mampu menunjukkan jati diri di dalam pengembangan ilmu pengetahuan khususnya membuat Vaksin Nusantara.

Hal itu ia katakan saat webinar "Lesson Learn Covid-19" yang ditayangkan secara live streaming melalui YouTube RSPAD Gatot Soebroto Presidential Hospital pada 25 Mei 2021.

Pada webinar tersebut, dr Terawan mengatakan jika saat ini di seluruh dunia sedang membicarakan Vaksin Nusantara, termasuk dari New York.

Baca Juga: Usai Gedung BPOM Kebakaran, Warganet Singgung Fase 3 Uji Klinis Vaksin Nusantara

Bahkan, sudah terbit juga jurnal yang isinya dendritik sel vaksin imunoterapi atau Vaksin Nusantara yang isinya dunia sepakat mempunyai hipotesis bahwa yang akan menyelesaikan pandemi Covid-19 adalah Vaksin Nusantara.

"Perbedaan konvensional vaksin dengan vaksin yang berbasis dendritik sel atau disebut intervensional karena kita melakukan intervensi di luar tubuh manusia," ungkap dr Terawan, dikutip Isu Bogor dari YouTube RSPAD Gatot Soebroto, Senin 19 Juli 2021.

Menurut dr Terawan itu sangat safety, karena pihaknya sudah lama berkecimpung di pembuatan dendritik vaksin.

Baca Juga: Detik-detik Eks Menkes Siti Fadilah Supari Disuntik Vaksin Nusantara: Bismillahirrahmanirrahim

"Sudah mengembangkannya jauh-jauh hari untuk penanganan cancer," tambahnya.

Halaman:

Editor: Aulia Salsabil Syahla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x