Cube Entertainment Keluarkan Pernyataan Resmi Setelah Guru Vokal Minhyuk BTOB Dinyatakan Positif Covid-19

- 14 Juli 2021, 14:10 WIB
Cube Entertainment Keluarkan Pernyataan Resmi Setelah Guru Vokal Minhyuk BTOB Dinyatakan Positif Covid-19
Cube Entertainment Keluarkan Pernyataan Resmi Setelah Guru Vokal Minhyuk BTOB Dinyatakan Positif Covid-19 /allkpop

ISU BOGOR - Cube Entertainment mengeluarkan pernyataan resmi setelah guru vokal Minhyuk BTOB dinyatakan positif Covid-19.

Pada 13 Juli, guru vokal Minhyuk BTOB di konfirmasi positif Covid-19.

Setelah hal tersebut, Minhyuk melakukan tes cepat Covid-19 dan mendapatkan hasil negatif.

Baca Juga: Aktor Joo Ji Hoon Dapatkan Hasil Negatif Untuk Covid-19 Setelah Staf Positif

Baca Juga: McDonald Beri Diskon 20 Persen Kepada Tenaga Kesehatan dari Seluruh Menu Tanda Terima Kasih

Mengenai masalah ini, agensi mulai merilis pernyataan resmi.

"Pada malam 13 Juli, guru vokal BTOB Lee Minhyuk di konfirmasi positif COVID-19 Sebagai tanggapan, Minhyuk menjalani tes COVID-19 cepat untuk mengambil tindakan pencegahan, dan Hasil pemeriksaan menunjukkan negatif," ujarnya.

"Sejauh ini belum ada tindakan lebih lanjut dari otoritas kesehatan, namun untuk mencegah penyebaran COVID-19, dia akan melakukan karantina mandiri di rumahnya untuk sementara waktu hingga diperintahkan lebih lanjut oleh otoritas kesehatan," lanjutnya.

Agensi mengungkapkan bahwa mereka meminta maaf karena telah menimbulkan kekhawatiran bagi banyak orang.

Kami akan terus mengikuti pedoman karantina dari otoritas kesehatan dan melakukan yang terbaik untuk menjaga kesehatan dan keselamatan artis mereka.***

Editor: Aulia Salsabil Syahla

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x