Karena Visualnya Jimin BTS Trending Seluruh Dunia Sebelum, Selama, dan Setelah Tampil Di MMA 2020

- 6 Desember 2020, 12:30 WIB
Jimin BTS dalam MMA 2020
Jimin BTS dalam MMA 2020 /1theK (원더케이)/YouTube

ISU BOGOR - Jimin BTS menjadi buah bibir hingga trending di seluruh dunia sebelum, selama, dan setelah tampil di acara Melon Music Awards 2020 atau MMA 2020 karena visualnya yang luar bisa.

Visual dan penampilan Jimin di acara penghargaan MMA 2020 berhasil mengguncang Twitter.

Ia menjadi trending di seluruh dunia bahkan sebelum pertunjukkan dimulai dan setelah pertunjukkan selesai.

Pada 5 Desember 2020, BTS menghadiri acara penghargaan Melon Music Awards (MMA) 2020.

Acara penghargaan itu menampilkan sejumlah artis terbaik dan menunjukkan penampilan luar biasa dari artis Kpop papan atas.

Sejumlah outlet media Korea merilis foto BTS sebelum dimulainya pertunjukkan acara tersebut.

Hal ini membuat Jimin langsung menjadi trending di seluruh dunia dan di Amerika Serikat dengan kata kunci JIMIN BLUE HAIR.

JIMIN BLUE HAIR memuncaki posisi ketiga trending di Twitter di seluruh dunia.

Baca Juga: Muhadjir Gantikan Juliari Sebagai Plt Menteri Sosial yang Dicokok KPK Gegara Korupsi Bansos COVID-19

Baca Juga: Menteri Sosial Juliari Batubara Dicokok KPK, Jokowi: Saya Tidak Akan Lindungi yang Korupsi

Baca Juga: Jungkook BTS Buat Penonton dan ARMY Jatuh Hati dengan Rambut Panjang Tergerai di MMA 2020


ARMY menjadi sangat bersemangat ketika membicarakan rambut biru milik Jimin dan mereka mengatakan sangat terpukau untuk warna rambut baru Jimin sebelum pertunjukan dimulai.

Selama intro video yang menampilkan highlight MMA dari tahun-tahun sebelumnya, Jimin menarik perhatian penggemar saat penampilan solo legendaris I Need You di MMA 2019.

Sementara pertunjukan berlangsung, Jimin kembali menjadi trending di seluruh dunia dan memuncaki posisi No. 10.

Diantara penghargaan yang diterima oleh BTS, Jimin menyampaikan pesannya ketika menerima penghargaan Album of the Year.

Ia mengatakan sangat senang menerima banyak cinta dari penggemar.

"Saya merasa sangat senang menerima penghargaan ini lagi dan membalas cinta ARMY. Penghargaan ini sepertinya merupakan bukti dari pesan baik yang kami kirimkan kepada orang-orang. Terima kasih banyak. Terima kasih untuk ARMY kami, yang selalu mendukung kami. Aku cinta kamu," ujarnya.

Tak lama setelah tampil di acara MMA 2020, Jimin memposting sebuah tweet yang ditujukan untuk ARMY di Twitter resmi BTS.

"ARMY, apakah Anda menikmati menonton pertunjukan yang kami persiapkan? Kami bisa memenangkan banyak penghargaan berkat kalian semua. Terima kasih banyak. Ini hanyalah awal dari festival akhir tahun jadi harap nantikan penampilan kami yang lain," ujarnya.

Jimin mendedikasikan setiap penghargaan yang telah mereka dapatkan kepada ARMY yang sangat mendukung dan setia kepada BTS.

Baca Juga: Sejak Minggu Pagi Bogor Hujan Lebat, Ciliwung di Bendung Katulampa Siaga 3

Baca Juga: J-Hope BTS Jadi Trending Topik Dunia Setelah Lakukan Break Dance Untuk Dynamite di MMA 2020

Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG: Bogor Pagi hingga Sore Hari Hujan Lebat, Malam Berawan


Hal ini membuat Jimin kembali menjadi trending setelah mengunggah hal tersebut, ia bahkan menjadi tren No. 2 di seluruh dunia.

Secara keseluruhan Jimin menjadi tren dengan 12 kata kunci dan tagar, dia menjadi trending dengan 5 kata / tagar di seluruh dunia, 5 kata / tagar di AS, 3 kata / tagar di Inggris, dan 2 kata / tagar di Korea Selatan sebelum, selama, dan setelah MMA 2020.

Selain itu, Jimin menjadi bahan perbincangan di Korea karena visualnya yang terlihat luar biasa saat memamerkan penampilannya.

Penampilan visualnya ini secara sempurna melengkapi tema berbeda dari setiap pertunjukan yang ditampilkan bersama anggota lainnya.

Jimin juga mengejutkan banyak pemirsa sebagai seorang jenius di panggung dengan tariannya yang luar biasa dan vokal livenya di MMA 2020.

BTS memenangkan tujuh penghargaan di MMA 2020, 3 di antaranya adalah Daesang, seperti Artist of the Year, Song of the Year, dan Album of the Year. Mereka juga memenangkan Top 10 Artist, Netizen Popularity Award, Best Dance Male, dan Best Rock (Eight with Suga).***

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x