INFO Jadwal Buka Tutup One Way Jalur Puncak Bogor, Saat Libur Panjang Cuti Bersama Oktober 2020

- 30 Oktober 2020, 14:05 WIB
Antrean kendaraan di ruas tol Jagorawi akibat penerapan sistem one way di jalur Puncak, Bogor, Minggu, 16 Agustus 2020. Jasa Marga terpaksa memberlakukan contra flow di KM 45 tol Jagorawi arah Jakarta menuju Sukabumi.
Antrean kendaraan di ruas tol Jagorawi akibat penerapan sistem one way di jalur Puncak, Bogor, Minggu, 16 Agustus 2020. Jasa Marga terpaksa memberlakukan contra flow di KM 45 tol Jagorawi arah Jakarta menuju Sukabumi. /Iyud Walhadi

ISU BOGOR - Hari ketiga libur panjang cuti bersama Sumpah Pemuda dan Maulid Nabi Muhammad SAW, arus lalu lintas di jalur Puncak Bogor, kembali dipadati ribuan kendaraan, pada, Jumat, 30 Oktober 2020. 

Pihak Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memperkirakan lonjakan volume kendaraaan saat cuti bersama ini baru akan terjadi pada, Sabtu 31 Oktober 2020.

Guna mengurai kemacetan penerapan sistem one way atau buka tutup jalur Puncak Bogor, seperti biasa diberlakukan mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 10.00 WIB dari bawah ke atas (Jakarta ke Puncak).

Baca Juga: 10 Tempat Makan Hits di Kota Bogor, Cocok Buat Kongkow, Dibawa Pulang hingga Pesan Antar

Baca Juga: Jalur Puncak Bogor Kembali Diserbu Ribuan Kendaraan, Arah Jakarta Macet mulai Simpang TSI

Baca Juga: Hari Ini Jalur Puncak Macet, Pengendara Diminta Lewat Dua Jalur Alternatif

Kemudian pukul 13.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB atau 18.00 WIB dari arah sebaliknya yakni atas ke bawah (Puncak ke Jakarta).

"Arus lalu lintas ramai namun tetap tertib dalam antrian pengaturan petugas di lapangan. Mulai Gerbang Tol Ciawi menuju Puncak dan Sukabumi hingga saat ini berlaku 2 arah dengan kondisi ramai lancar," kata AKP Fitra dari keterangan pers tertulisnya dari Humas Polres Bogor.

Arus lalu lintas di Simpang Megamendung, Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, Jumat 30 Oktober 2020.*
Arus lalu lintas di Simpang Megamendung, Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, Jumat 30 Oktober 2020.* Humas Polres Bogor

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x