111 Pekerja ADA Swalayan Tes Swab Setelah Satu Lainnya Positif Corona

- 18 September 2020, 20:03 WIB
Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim.
Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim. /

ISU BOGOR - Setelah satu karyawannya terpapar Corona virus diasese (Covid)-19, 111 orang pekerja ADA Swalayan menjalani tes swab di GOR Padjajaran, Kota Bogor pada Jumat, 18 September 2020.

"Hari ini ada 111 orang yang di swab yang kontak erat sat bekerja. Swab test sendiri dilakukan karena ada karyawan Swalayan ADA yang terindikasi positif Covid 19 dan kontak erat dengan orang tersebut," kata Ketua Satgas Covid-19 Kota Bogor, Dedie A Rachim kepada wartawan, Jumat, 18 September 2020.

Dedie menyebutkan dari hasil penelusuran, pekerja positif itu terpapar dari keluarganya yang berkunjung dan mnginap di rumahnya di Bogor beberapa hari lalu.

keluarganya itu kemudian mengalami demam dan setelah diperiksa positif Covid-19.

Atas status tersebut, pekerja ADA Swalayan yang dikunjungi tersebut memeriksakan diri pula dan dinyatakan positif Covid-19.

Dedie Rachim menyampaikan status tersebut berdasarkan hasil tes swab secara mandiri, karena pada saat itu, pasien yang berdomisili di Kota Bogor tersebut sempat mengalami sakit demam dan gejala menyerupai terpapar virus Covid.

"Yang bersangkutan swab mandiri karena kondisi sakit. Namun sebelumnya tetap bekerja," kata Dedie.

Saat ini, kata dia, tim lacak sedang melakukan penelusuran terhadap orang-orang yang sempat melakukan kontak erat dengan pasien.

Deddy mengapresiasi langkah yang dilakukan pihak manajemen ADA Swalayan, sebab setelah menerima kabar karyawannya positif, pengelola syawalayan itu langsung menutup sementara operasional toko terhitung mulai hari ini.

Halaman:

Editor: Linna Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x