PSBB Transisi, Positif Covid-19 Kabupaten Bogor Meningkat dan Meninggal Bertambah Satu Orang

- 4 Juli 2020, 21:48 WIB
Bupati Bogor Ade Yasin
Bupati Bogor Ade Yasin /heibogor.com

ISU BOGOR - Pasien positif Covid-19 di Kabupaten Bogor, Jawa Barat meningkat dan pasien meninggal bertambah satu orang pada masa transisi Adaptasi Kebiasan Baru (AKB) yang diberlakukan selama 14 hari sejak Jumat 3-16 Juli 2020.

Menurut rilis dari Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor yakni Bupati Bogor Ade Yasin yang diterima isubogor.com pada Sabtu, 4 Juli 2020 data yang dikumpulkan hingga pukul 19.00 WIB terdapat penambahan jumlah pasien positif Covid-19 sebanyak lima orang sehingga total menjadi 248 orang.

Baca Juga: Tekan Penyebaran covid-19, Senin Depan Stasiun Bogor-Cilebut Wajib Kartu Berlangganan

Kemudian, pasien dalam pantauan (PDP) juga bertambah sebanyak lima orang menjadi total 428 orang dan terdapat satu orang pasien positif Covid-19 yang meninggal dunia hingga total berjumlah 139 orang.

Sebelumnya, selang satu hari pertambahan pasien positif, PDP dan pasien positif yang meninggal ini, pada Jumat 3 Juli 2020 baru saja mengumumkan PSBB transisi.***

Editor: Linna Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x