Pemkot Bogor Tuntaskan Vaksinasi Akhir Oktober Ini

- 5 Oktober 2021, 15:49 WIB
Pemkot Bogor Tuntaskan Vaksinasi Akhir Oktober Ini
Pemkot Bogor Tuntaskan Vaksinasi Akhir Oktober Ini /antara

ISU BOGOR - Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim mengungkapkan bahwa pemerintah Kota Bogor akan menargetkan sasaran vaksinasi tuntas pada akhir Oktober 2021.

Pemerintah Kota Bogor menargetkan vaksinasi Covid-19 tuntas 100 persen memenuhi 819.444 orang taret sasaran pada akhir Oktober ini.

Ketika meninjau pelaksanaan pembelajaran tatap muka terbatas atau PTMT di SMPN 2 dan SMAN 1 Kota Bogor, Wakil Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim mengungkapkan bahwa proses vaksinasi ditargetkan tuntas akhir Oktober.

Baca Juga: Sebut Anies Baswedan Mental Pengemis, Ferdinand Hutahaean: Dia Cuma Pengen...

Baca Juga: Aurel Hermansyah Posting Foto Berdandan, Netizen : Papata Auto Cepet Pulang

Baca Juga: Kumpulan Twibbon Gratis Hari Guru Sedunia 5 Oktober 2021 untuk Meriahkan Media Sosial

"Insya Allah akhir Oktober selesai," ujarnya.

Dedie menyampaikan bahwa saat ini vaksinasi telah mencapai 83 persen atau 680.138 orang warga.

Hal ini berarti tinggal 17 persen atau 139.305 orang warga yang perlu dikejar untuk diedukasi agar mau terbuka divaksin.

Pemerintah Kota Bogor memasrahkan sepenuhnya mengenai penurunan level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) kepada pemerintah provinsi dan pemerintah pusat.

Semua data yang dibutuhkan sebagai pemenuhan indikator penurunan level, seperti presentase vaksinasi, penurunan jumlah kasus positif Covid-19 yang tinggal 55 orang dengan 3 orang di antaranya menjalani isolasi di RSUD Kota Bogor dan sisanya isoman atau isolasi mandiri.

Jumlah itu jauh terkendali dari sebelymnya total kasus positif mencapai 40.000 orang selama 1,5 tahun terakhir.

"Kini, Kota Bogor telah mendekati PPKM Level 2 untuk pelonggaran aktivitas masyarakat lebih dinamis lagi," ujarnya.

Maka dari itu, Dedie berharap pembukaan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas tahap I serentak 200 sekilah tingkat SMP dan SMA/K sederajat yang dilaksanakan mulai Senin, 4 Oktober 2021 tidak menajdi gerbang penyebaran Covid-19 meluas kembali.

"Kita ikutilah, mau level 3 atau level 2 yang penting kita melaksanakan sesuai dengan protokol kesehatan," ujarnya.

Baca Juga: Kirim Pesan ke Jokowi, Ustaz Hilmi Firdausi Minta RI 1 dan Prabowo Bersatu untuk Berantas Hal Ini

Semenatra itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor, Sri Nowo Retno, mengungkapkan untuk mendekati warga yang belum divaksin, tersedia lokasi vaksin yang berada di level RW dari 68 kelurahan yang tersebar di enam kecamatan.

Dinkes bekerja sama dengan tim pemburu vaksin yang terdiri atas petugas wanita dari berbagai unsur di Pemkot Bogor.

Dianatranya adalah srikandi Satpol PP Kota Bogor, karyawati Dinas Perhubungan, Polwan, Korps Wanita Angkatan Dara (kowad) dan Wanita Angkata Udara (Wara).

Tim pemburu vaksin juga melibatkan Camat, Lurat, RW, dan RT di tempat tinggal warga agar lebih gencar mendata warganya dan berkoordinasi dengan tim mkarena tidak akan bisa bergerak sendiri.

Mereka mengedukasi 17 persen warga target sasaran vaksinasi yang kebanyakan adalah warga lanjut usia (lansia), memiliki penyakit bawaan (komorbid), dan para penyitas atau orang yang pernah terinfeksi Covid-19.***

Editor: Aulia Salsabil Syahla

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x